Kamis, 25 Maret 2010

PMD Gelar Rakor PNPM-MD

ImageSebanyak 40 fasilitator Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Pedesaan (PNPM-MD) 2009 Kabupaten Banjarnegara Jum'at (24/4) mengikuti rapat koordinasi PNPM MD di Aula Setda Banjarnegara.

Tenang Suparyono kepala kantor Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Banjarnegara mengatakan kegiatan ini dimaksudkan untuk mengetahui tingkat perkembangan kegiatan program nasional pemberdayaan masyarakat mandiri pedesaan serta untuk mengetahui dan menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada di lokasi program. ”Rakor ini diadakan untuk mensingkronkan dan mensinergikan kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan PNPM Mandiri dengan kegiatan-kegiatan SKPD,” kata Tenang.

Dalam rakor tersebut juga disinggung tentang gagasan dari tingkat desa yang saat ini sudah mulai diaspirasikan. “Kepada pelaku PNPM Mandiri saya minta untuk ikut memantau proses PNPM, jangan sampai usulan tersebut hanya untuk kepentingan seorang warga, namun perlu dipantau agar kegiatan tersebut betul-betul kebutuhan dari warga masyarakat yang sangat mendasar,” kata Sekretaris Daerah Drs. Syamsudin SPd. MPd yang memimpin rakor tersebut.

Terkait hal tersebut sesuai dengan SK bupati nomor 414.2/138 tahun 2009 tertanggal 5 maret tentang pembentukan tim koordinasi PNPN-Mandiri, tim tersebut antara lain bertugas untuk menjaga pelaksananan, mensosialisasikan kepada semua pelaku yang terlibat ditingkat kabupaten. “Tim Koordinasi juga harus memantau dan mengevaluasi PNPM dan menindak lanjuti bila ada kesalahan,” katanya.

Tim koordinasi juga harus menyusun laporan bulanan dan tribulanan kepada bupati, serta memberikan masukan dalam pembinaan fasilitator PNPM Mandiri melalui keikutsertaan dalam pengendalian dan evaluasi, kinerja, koordinasi, dukungan administrasi, pemberian akses data dan kebijakan sesuai ketentuan. “Tim juga harus bertanggung jawab terhadap pengelolaan seluruh dokomen kegiatan baik keuangan maupun non keuangan,” tambahnya.

Lebih lanjut Syamsudin mengatakan agar tidak terjadi tumpang tindih antar SKPD terhadap kegiatan yang sedang dilaksanakan PNPM Mandiri dan kegiatan di SKPD maka perlu ada penjelasan dan penjabaran detail tentang tugas-tugas yang diemban oleh masing-masing SKPD yang terkait di tim koordinasi PNPM Mandiri. “Saya berharap ada kordinasi antara SKPD dengan tim koordinasi PNPM sehingga ada singkronisasi dalam menjalankan program-progran PNPM,” pungkasnya.**anhar


Sumber : www.banjarnegarakab.go.id

0 komentar :

Posting Komentar